AMBON, SENTRALTIMUR.COM – Ribuan warga Kota Ambon mengikuti vaksinasi massal yang dipusatkan di Tribun Lapangan Merdeka Ambon, Sabtu (26/6/2021).
Vaksinasi massal ini merupakan bagian dari program Serbuan Vaksinasi Nasional dari TNI Polri dan pemerintah daerah di seluruh Indonesia untuk mendukung program vaksinasi 1 juta orang per hari yang merupakan instruksi Presiden Joko Widodo.
Di Kota Ambon program Serbuan Vaksinasi 1 juta orang per hari ini dilakukan oleh pemerintah Kota Ambon bersama Korem 1501 Binaya dan Polresta Pulau Ambon dan Pulau-Pulau Lease.
Tim kesehatan dari Lantamal Ambon dan Lanud Pattimura juga ikut terlibat dalam program vaksinasi massal.
Program tersebut disambut antusias warga di Kota Ambon. Tercatat pada hari pertama pelaksanaan vaksinasi kurang lebih 3.000 warga telah mengikuti vaksinasi.
“Untuk hari pertama ini ada sekitar 3.000 orang yang sudah disuntik vaksin,” kata Kepala Dinas Kesehatan Kota Ambon, dr Wendi Pelupessy kepada sentraltimur.com, Sabtu sore.
Dia mengatakan khusus untuk di Tribun Lapangan Merdeka Ambon tercatat lebih dari 2.000 warga yang mengikuti vaksinasi.
Jumlah itu belum terhitung dengan vaksinasi yang dilakukan di Puskesmas Hutumuri sebanyak 300 orang dan di puskesmas lainnya serta vaksinasi yang berlangsung di lapangan upacara Polda Maluku di kawasan Tantui.
“Kalau di Tribun Lapangan Merdeka sampai selesai ada 2.232, di Puskesmas Humumuri itu sekitar 300 dan di Polda Maluku, jadi sekitar 3.000 untuk hari ini,” katanya.
Wendi mengatakan target pemerintah Kota Ambon dalam vaksinasi massal itu yakni sebanyak 1.836 orang per hari, namun jumlah warga yang mengikuti vaksin di hari pertama melebihi target yang ditentukan.
“Jadi melebihi target karena yang ikut itu lebih dari 2.000 untuk hari ini,” ujar Wendi. (MMS)