AMBON, SENTRALTIMUR.COM – Bandara Pattimura Ambon dipadati penumpang mudik lebaran 2024. Jumlah penumpang mengalami lonjakan selama arus mudik Idul Fitri 1445 hijriyah.
PT Angkasa Pura I Cabang Bandara Pattimura mencatat selama musim mudik lebaran sejak 3 – 11 April 2024 terjadi pergerakan penumpang di Bandara Pattimura sebesar 20.124 penumpang.
“Angkanya naik sebesar 12 persen untuk periode yang sama di tahun 2023,” kata Legal Compliance and Stakeholder Relation PT Angkasa Pura I Cabang Bandara Pattimura, Atifatul Ismi, Jumat (12/4/2024).
Sedangkan untuk pergerakan pesawat yang keluar masuk Bandara Pattimura selama musim mudik lebaran sebanyak 214 pergerakan.
Pergerakan pesawat di Bandara Pattimura meningkat 5 persen dibandingkan musim mudik lebaran tahun 2023. “Ada pertumbuhan 5 persen untuk periode yang sama di tahun 2023,” ujarnya.
Khusus untuk pergerakan penumpang pada 11 April 2024 tercatat sebanyak 1.259 penumpang. Angka itu mengalami kenaikan signifikan dari tahun 2023.
Sementara untuk kargo mengalami pertumbuhan sebesar 1 persen. “Kargo sebesar 10.388 kg, tumbuh 1 persen untuk periode yang sama di tahun 2023,” sebut Ismi.
Data trafik penumpang dan pergerakan pesawat diperoleh dari posko pengendalian angkutan udara Idul Fitri di Bandara Pattimura. (MAN)
Ikuti berita sentraltimur.com di Google News