AMBON, SENTRALTIMUR.COM – Website Kodam XVI Pattimura diretas oleh hacker.
Peretasan situs http://kodam16pattimura.mil.id/ pada Sabtu (15/10/2022) sekira pukul 19.15 WIT.
Belum diketahui motif hacker meretas situs Kodam Pattimura. Namun akibat kejadian itu website tersebut tidak berjalan normal sekitar 30 menit.
Peretas mengganti sejumlah foto berita utama di situs tersebut dengan dengan logo Republik Maluku Selatan (RMS) dan sejumlah kegiatan aktivis RMS.
Dalam website itu, peretas juga memajang foto-foto saat ulang tahun HUT RMS. Foto bendera RMS dikibarkan bersama bendera bintang kejora dan bendera GAM di sebuah tempat terbuka. Pada foto itu tertulis Milad RMS.
Selain itu ada juga foto yang memperlihatkan dukungan untuk kemerdekaaan Papua di dalam website tersebut.
Website Kodam Pattimura kini telah pulih dan normal kembali. Foto-foto sebelumnya yang menampilkan bendera dan logo RMS telah hilang dari website tersebut.

Pasca peretasan itu, Kodam XVI Pattimura belum mau memberikan penjelasan resminya. Wartawan mencoba mengkonfirmasi ke Kepala Penerangan Kodam XVI Pattimura, Kolonel Adi Prayogo namun tidak direspons.