banner 728x250

Gempa 6,5 Magnitudo Guncang MBD, Warga Panik Berhamburan

  • Bagikan
GEMPA MAGNITUDO
Ilustrasi kekuatan gempa. (FOTO: ISTOCKPHOTO)
banner 468x60

AMBON, SENTRALTIMUR.COM – Gempa tektonik berkekuatan 6,5 magnitudo mengguncang kabupaten Maluku Barat Daya (MBD), Jumat (27/5/2022).

Gempa yang terjadi pada pukul 11.36 WIT itu getaran terasa begitu kuat. Warga di MBD panik dan berhamburan keluar dari rumah-rumah mereka.

“Gempa sangat kuat sekali di sini, warga lari keluar dari rumah,” kara Alfons Naskay salah seorang warga Tiakur, MBD kepada sentraltimur.com melalui sambungan telepon.

Dia mengatakan guncangan gempa membuat warga di wilayah itu panik dan meninggalkan aktivitas mereka. “Warga lari, di pasar juga begitu, PNS juga keluar dari kantor,” ujarnya.

BACA JUGA:

Penetapan Ramli Umasugi Tersangka, Polda Maluku: Tak Ada Kaitan Pilgub 2024 – sentraltimur.com

Pemerintah Naikkan HET Minyak Goreng, Anggota DPR RI Mulyanto Sebut Kebijakan Amatiran – kliktimes.com

Selain di Tiakur, warga di Wetar juga berhamburan ke jalan dan lapangan terbuka setelah gempa mengguncang wilayah itu.

“Kita di sini juga panik dan semua lari dari rumah, kita ke jalan dan lapangan,” kata Jhony Laurika, warga Tiakur.

Getaran Terasa Hingga Timor Leste

Selain di rasakan warga di MBD, getaran gempa juga teras hingga Alor, Nusa Tenggara Timur dan negara tetangga Timor Leste.

Jhony mengaku getaran gempa di wilayah MBD itu sangat kuat sehingga membuat warga panik. Sejumlah warga belum berani kembali ke rumah karena takut gempa susulan.

  • Bagikan