banner 728x250

Warga Apresiasi Bupati MBD Kunjungi Dusun Kiera

  • Bagikan
APRESIASI BUPATI
banner 468x60

TIAKUR, SENTRALTIMUR.COM – Bupati Maluku Barat Daya Benyamin Thomas Noach mengunjungi Dusun Kiera Desa Tounwawan, Kecamatan Moa, Sabtu (01/4/2023).

Benyamin mengatakan apa yang dilakukan merupakan tanggung jawab yang diberikan masyarakat MBD. “Membangun daerah ini adalah tanggung jawab kita bersama, apalagi amanat itu sudah diberikan masyarakat MBD kami,” katanya.

Dia mengakui masih belum banyak yang dilakukan sehingga menjadi pekerjaan rumah yang harus diselesaikan pada tahun-tahun mendatang. “Belum semua kita kerjakan, yang penting adalah kita sudah memulai. Sehingga kurang di mana, secara bersama kita benahi lagi,” jelas Benyamin.

Benyamin berharap, semua fasilitas yang sudah dibangun dapat dimanfaatkan dengan baik dan dirawat untuk kepentingan bersama. “Saya minta untuk rawat dan jaga fasilitas yang ada, sehingga dapat terus digunakan dan bermanfaat bagi masyarakat di Dusun Kiera maupun di Pulau Moa pada umumnya,” harapnya.

Sementara itu, Sekretaris Dusun Kiera Jordan Pakniany mengatakan kunjungan dan pertemuan bersama Bupati MBD ini merupakan impian besar yang sudah lama diharapkan perangkat dusun dan masyarakat. “Sudah lama kami mengagendakan pertemuan ini, namun selalu terkendala. Sehingga hari ini baru terlaksana di Pantai Seradona ini,” katanya. 

Menurutnya tujuan pertemuan ini sebagai sarana silaturahmi dan bentuk ungkapan terima kasih atas pembangunan yang selama ini sudah dilakukan di MBD dan khususnya di Dusun Kiera. “Kami hanya mau sampaikan terima kasih karena Pemerintah Kabupaten MBD tahun 2022 lalu telah membangun sejumlah fasilitas bagi masyarakat. Jalan hotmix ke dusun sepanjang 16 km senilai Rp 18 miliar, tower telekomunikasi dan balai dusun,” tuturnya. 

Dia berharap Pemkab MBD yang dipimpin Benyamin terus bekerja membangun MBD menjadi lebih baik terutama bagi Dusun Kiera. (ADI)

  • Bagikan