banner 728x250

Bupati MBD Serahkan Bantuan Bencana ke SD Manuweri

  • Bagikan
PASTORI ILMARANG
banner 468x60

TIAKUR, SENTRALTIMUR.COM – Bupati Maluku Barat Daya Benyamin Thomas Noach menyerahkan bantuan tanggap darurat kepada Sekolah Dasar Negeri Manuweri, Selasa (9/4/2024).

Bencana angin puting beliung pada 10 Maret 2024 mengakibatkan gedung sekolah mengalami kerusakan terutama bagian atas dan plafon sekolah. “Penanganan kerusakan atap sekolah perlu direspon dengan cepat sehingga tidak menggangu aktivitas belajar mengajar di sekolah,” kata Bupati Noach.

Pemerintah hanya menyerahkan bantuan berupa bahan bangunan seperti kayu, senk dan paku yang dipakai mengatasi kerusakan tersebut. Selanjutnya akan dilakukan rehabilitasi melalui Dinas Pendidikan dan Kebudayaan MBD.

“Bantuan ini hanya reaksi cepat penanggulangan bencana yang sifatnya darurat sehingga harus dianggarkan tahun depan untuk rehabilitasi gedung sekolah ini secara maksimal,” ujar dia.

Noach berharap, perbaikan bangunan yang mengalami kerusakan dapat segera dilakukan dan anak-anak dapat belajar dengan baik.  Kepala SD Manuweri Rahel M. Saununu menyampaikan terima kasih bagi Pemkab MBD yang secara cepat tanggap dan respon atas laporan yang disampaikan.

“Terima kasih atas reaksi cepat pemerintah yang diberikan atas bencana yang terjadi dan membantu memperbaiki sarana pendidikan di Desa Manuweri,” ujarnya.

Dia berharap, dukungan pemerintah tetap menjadi bagian penting dalam membangun dan meningkatkan mutu pendidikan di MBD khususnya di Desa Manuweri. (MBD)

Ikuti berita sentraltimur.com di Google News

  • Bagikan