banner 728x250

Disdukcapil Jemput Bola, Ini Kata Sekkot Ambon

  • Bagikan
JEMPUT BOLA
banner 468x60

AMBON, SENTRALTIMUR.COM – Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) Kota Ambon melaksanakan kegiatan Jemput Bola pelayanan pencetakan Dokumen Administrasi Kependudukan (Adminduk) di Negeri Batumerah, Kecamatan Sirimau, Selasa (11/6/2024).

Sekretaris Kota Ambon Agus Ririmasse menjelaskan tujuan dari Jemput Bola adalah menunjukan bahwa negara hadir untuk melayani rakyatnya. “Dengan kesibukan masyarakat mereka tidak pergi ke kantor (Disdukcapil), kami melaksanakan jemput bola,” ujarnya.

Memenuhi dokumen adminduk, Disdukcapil turun pada setiap lokasi melakukan pelayanan pencetakan yakni KTP, Kartu Keluarga (KK) dan Akta Kelahiran, Kartu Identitas Anak (KIA) dan Dokumen Adminduk lainnya.

Plt Kepala Disdukcapil Kota Ambon Hanny Tamtelahitu menyatakan Negeri Batumerah menjadi lokasi kedua pelaksanaan layanan Jemput Bola dokumen Adminduk.

Sebelumnya dilaksanakan di Desa Hunuth – Durian Patah, kecamatan Teluk Ambon. “Kegiatan ini akan dilanjutkan ke 48 desa/negeri dan kelurahan yang tersebar di lima kecamatan di Kota Ambon,” ujarnya. (ANO)

Ikuti berita sentraltimur.com di Google News

  • Bagikan