banner 728x250

Anggota TNI Tewas Ditabrak di Depan Markas Koramil Baguala

  • Bagikan
Ilustrasi kecelakaan lalu lintas. (FOTO: ISTIMEWA)
banner 468x60

Kasubbag Humas Polresta Pulau Ambon dan Pulau-Pulau Lease, Ipda Moyo Utomo mengatakan setelah mengatur lalu lintas, korban kemudian menyeberangi jalan untuk mengambil sepeda motornya.

“Saat itulah tiba-tiba datang sepeda motor dengan kecepatan tinggi dari arah Waiheru menuju Passo dan langsung menabrak korban,” kata Moyo.

Menurut Moyo tabrakan itu menyebabkan korban langsung terjatuh di jalan. Akibatnya korban mengalami pendarahan di bagian telinga. Sedangkan pelaku penabrakan Febrian Tarumere mengalami luka lecet di bagian kaki kiri, dan pipi kiri.

“Korban mengalami pendarahan pada telinga, akibat benturan di kepala. Sementara pelaku penabrakan luka lecet di kaki kiri dan pipi kiri,” ujarnya.

Anggota Koramil itu sempat di bawa ke rumah sakit untuk menjalani perawatan medis, namun akhirnya meninggal dunia. “Setelah menjalani perawatan, korban meninggal Sabtu sekitar pukul 10.30 WIT di rumah sakit,” kata Moyo.

Usai kejadian itu, polisi menahan pelaku di Polresta Pulau Ambon dan Pulau-pulau Lease untuk menjalani proses hukum.

“Pelaku dan barang bukti sudah diamankan di Satlantas Polresta Ambon,” tukasnya. (MAN)

  • Bagikan