banner 728x250

Polda Maluku Sabet Juara Umum Karate Cup II Rektor Unpatti

  • Bagikan
POLDA JUARA
Kontingen Polda Maluku sukses menyabet juara umum pada kejuaraan Karate Cup II Rektor Universitas Pattimura Ambon tahun 2021. (FOTO: ISTIMEWA)
banner 468x60

AMBON, SENTRALTIMUR.COM – Kontingen Polda Maluku sukses menyabet juara umum pada kejuaraan Karate Cup II Rektor Universitas Pattimura Ambon.

Delapan atlet yang berlaga sukses menyabet 4 medali emas, 1 perak dan 3 perunggu dalam kejuaraan yang dihelat di GOR Unpatti pada 19 – 22 November 2021.

Pelatih Karate Polda Maluku, Aipda Okto Waatwahan mengatakan, kejuaraan tersebut terbagi dalam tiga kategori, yakni jenjang SMA, perguruan tinggi dan Umum. 

“Kita mengikuti kategori umum. Ada 11 kontingen yang ikut. Dan kita berhasil menjadi juara umum dengan delapan medali. Yaitu 4 emas, 1 perak dan 3 perunggu,” kata Okto, Selasa (23/11/2021).

Dengan modal kemenangan tersebut, Okto sangat optimistis karateka Polda Maluku akan mengikuti kejuaraan karate memperebutkan piala Kapolri tahun depan dengan lebih percaya diri.

Raih Medali Sejumlah Kategori

“Kita juga rencananya akan mengikuti piala Kapolri untuk pertama kalinya membawa nama Polda Maluku. Rencananya tahun depan,” katanya didampingi pelatih karate Polda Maluku lainnya, Aipda Deny Pesiwarissa dan Aipda Wamnebo.

Karateka Polda Maluku yang berlaga di Karate Cup II Rektor Unpatti yakni Bripda Ryan Resimena, Bripda Paul Payung, Bripda Dirk Sahertian. Selanjutnya Bripda Maikel Risambessy, Bripda Firsan, Bripda Julio Paays, Bripda Yvette Maitimu, dan Marsel Kuhuparu.

Menurut Pelatih Tim Karate Polda Maluku, Deny Pesiwarissa, Ryan Resimena menggondol 1 medali perak kategori kumite pada kelas -84. Paul Payung meraih 1 medali perunggu kategori kumite pada kelas +84. Maikel Risambessy juga menyabet 1 medali perunggu untuk kelas 75 katagori kumite.

Untuk kelas 60, Julio Paays sukses meraih 2 medali. Yaitu 1 medali emas kategori kumite dan 1 perunggu kategori kata. Sementara untuk kelas 68 putri, Yvette Maitimu membawa pulang 2 medali emas pada kategori Kata dan Kumite. Sedangkan Marsel Kuhuparu, menyumbangkan 1 medali emas untuk kategori Kumite pada kelas 55 putra.

“Kami untuk pertama kalinya membawa nama kontingen Polda Maluku dan sukses meraih juara umum dalam kejuaraan piala rektor Unpatti,” tambahnya.

Karate Cup II Rektor Unpatti terbagi dalam kategori. Kategori SMA diikuti 23 sekolah di Maluku. Sementara perguruan tinggi 10 kontingen, dan umum 11 kontingen. (MAN)

  • Bagikan