banner 728x250

Serahkan Bantuan Perikanan, Pj Bupati Malteng: Jangan Dijual!

  • Bagikan
BANTUAN PERIKANAN
banner 468x60

MASOHI, SENTRALTIMUR.COM – Penjabat Bupati Maluku Tengah Rakib Sahubawa menyerahkan paket bantuan pemberdayaan nelayan kecil. Penyerahan paket bantuan dipusatkan di Dusun Waenuru, Desa Waai, Kecamatan Sapahutu, Selasa (7/11/2023).

Kepala Dinas Perikanan Malteng Haris Mashudi Bandjar mengatakan potensi perikanan laut di Malteng berada pada dua wilayah pengelolaan perikanan (WPP), yaitu wilayah pengelolaan laut Banda dan wilayah pengelolaan laut Seram yang memiliki potensi sebesar 835.400 ton dengan jumlah tangkapan yang diperbolehkan (JTB) sebesar 334.160 ton.

Tahun 2022 telah dimanfaatkan 135.947,51 atau 40,68 persen. Total produksi perikanan Malteng tahun 2022 sebesar 145.233,79 ton. Terdiri dari perikanan laut sebesar 135.947,51 ton dan perikanan darat 9.286,23 ton.

“Untuk dapat memanfaatkan potensi perikanan tersebut, penyediaan sarana dan prasarana perikanan perlu ditingkatkan, sehingga pemenuhan target produksi dan kemudahan dalam menjalankan usaha perikanan dapat tercapai serta adanya peningkatan kualitas mutu hasil tangkapan,” kata Banjar.

Rencana pembangunan bertujuan untuk meningkatkan kesejahteraan rakyat ukurannya, minimal rakyat bisa menghasilkan dan dapat menikmati, sementara pemerintah memiliki tugas agar rakyat dapat menghasilkan lebih. ”Dengan memperhatikankan aspek-aspek tersebut pada tahun 2023, melalui kegiatan pemberdayaan nelayan kecil bersumber dari Dana Alokasi Khusus diberikan bantuan berupa sarana dan prasarana perikanan tangkap,” ujarnya.

Bantuan tersebar di delapan kecamatan yakni Banda, Tehoru, Teluti, Amahai, Pulau Haruku, Leihitu, Seram Utara, dan Seram Utara Barat, sebanyak 200 paket. Paket bantuan terdiri dari 35 paket mesin tempel 15 PK dan kasko fiberglass ukuran <5GT, alat tangkap pancing tonda, GPS dan cool box.

Berikut, 76 paket mesin ketinting 9,0 HP, kasko fiberglass ukuran <3GT, gill net, GPS dan cool box 36 unit mesin tempel 15 PK dan 51 paket alat penangkapan ikan ramah lingkungan.

Tujuan dan sasaran pemberian bantua itu kata Banjar adalah untuk meningkatkan pendapatan dan taraf hidup nelayan, meningkatkan produksi perikanan tangkap (tuna/cakalang).

  • Bagikan