banner 728x250

Survei: Publik Tak Setuju Wacana Presiden Tiga Periode

  • Bagikan
SETUJU WACANA
Hasil survei Indikator Politik Indonesia menyatakan mayoritas responden tidak setuju dengan wacana perpanjangan masa jabatan presiden menjadi tiga periode (FOTO: ISTIMEWA)
banner 468x60

Mayoritas responden menyatakan bahwa pergantian kepemimpinan nasional melalui pemilu pada 2024 harus tetap laksanakan.

Hanya sebagian kecil yang ingin Jokowi lanjut hingga 2027 demi pemulihan ekonomi nasional akibat pandemi.

“67,2 persen responden menyatakan pergantian kepemimpinan nasional melalui pemilu tahun 2024 harus tetap laksanakan,” kata Burhanuddin.

Indikator Politik Indonesia melakukan survei terhadap warga kalangan usia 17 tahun ke atas. Atau sudah menikah dengan metode multistage random sampling pada 6-11 Desember 2021.

Melibatkan sebanyak 2020 responden, dengan jumlah sampel basis sebanyak 1.220 orang. Tersebar proporsional di 34 provinsi serta dilakukan penambahan sebanyak 800 responden di Jawa Timur.

Ukuran sampel basis 1.220 responden memiliki toleransi kesalahan atau margin of error sekitar 2.9 persen pada tingkat kepercayaan 95 persen. (CNN/RED)

  • Bagikan