banner 728x250

Tim SAR Hentikan Pencarian 3 ABK KM Sweet yang Hilang di Laut

  • Bagikan
TIM SAR
Tim SAR Ambon menghentikan upaya pencarian tiga anak buah kapal Sweet yang hilang di sekitar perairan laut Banda, kabupaten Maluku Tengah. (ISTIMEWA)
banner 468x60

AMBON, SENTRALTIMUR.COM – Tim SAR Ambon menghentikan upaya pencarian tiga anak buah kapal (ABK) KM Sweet.

Ketiga ABK itu hilang usai kapal yang ditumpangi tenggelam dihantam gelombang di sekitar perairan laut Banda, kabupaten Maluku Tengah, sepekan lalu.

Pencarian dihentikan tim SAR lantaran tidak menemukan tanda-tanda ketiga korban usai tujuh hari operasi pencarian dilakukan.

Ketiga ABK KM Sweet yang hilang yakni Arsywandy Syahwal, Hasan Nur Tualepe dan Imanuel Kresio Ririhena. “Untuk pencarian tiga ABK KM Sweet yang hilang telah dihentikan,” kata Kepala Basarnas Ambon, Muhammad Arif Anwar kepada wartawan, Selasa (19/3/2024).

Menurut Arif proses pencarian ketiga korban selama tujuh hari telah dilakukan maksimal melibatkan pelbagai unsur SAR lainnya seperti petugas Polairud, Lantamal hingga masyarakat dan nelayan.

Namun upaya pencarian ketiga korban tidak membuahkan hasil hingga batas waktu yang telah ditentukan. Karena itu setelah melakukan evaluasi tim SAR menghentikan pencarian.

Arif melanjutkan apabila ke depan ditemukan tanda-tanda ketiga korban, tim SAR akan kembali membuka pencarian. “Ke depan apabila ditemukan tanda-tanda keberadaan korban atau korban ditemukan, operasi SAR akan dibuka kembali untuk proses evakuasi,” ujar Arif.

Dia menyayangkan informasi yang beredar ketiga ABK telah ditemukan di sekitar pesisir kabupaten Seram Bagian Timur. “Namun setelah tim gabungan berkoordinasi dengan Unit Siaga SAR SBT dan Polairud SBT, informasi tersebut tidak benar. Kami pun sangat menyayangkan ada masyarakat yang tega menyebarkan informasi seperti itu,” ujarnya.

KM Sweet yang mengangkut delapan orang ABK berlayar dari Pulau Banda menuju Ambon pada Senin (11/3/2024). Namun dalam perjalanan kapal dihantam gelombang tinggi dan cuaca buruk hingga karam.

Dalam kecelakaam itu lima ABK dinyatakan selamat setelah ditolong sebuah kapal yang mintas di laut Banda, sedangkan tiga penumpang dinyatakan hilang. (MAN)

Ikuti berita sentraltimur.com diĀ Google News

  • Bagikan