banner 728x250

Arus Balik, Ribuan Penumpang Berdesakan Tinggalkan Pelabuhan Ambon

  • Bagikan
ARUS PELABUHAN
Arus balik lebaran masih terasa di Pelabuhan Yos Sudarso Ambon, Kamis (12/5/2022). Calon penumpang kapal memadati Pelabuhan Ambon. (FOTO: SENTRALTIMUR.COM)
banner 468x60

AMBON, SENTRALTIMUR.COM – Arus balik lebaran masih terasa di Pelabuhan Yos Sudarso Ambon. Hingga Kamis (12/5/2022) tercatat tiga kapal sekaligus yang bersandar di Pelabuhan Ambon di waktu yang hampir bersamaan.

Ketiga kapal milik PT Pelni yang bersandar kemudian meninggalkan pelabuhan Ambon, yakni KM Ngapulu, KM Dorolonda dan KM Tidar.

Pantauan sentraltimur.com, ribuan penumpang turun dari ketiga kapal tersebut. Bersamaan, ribuan penumpang juga bersiap meninggalkan pelabuhan Ambon.

Banyaknya penumpang yang datang dan akan keluar membuat Pelabuhan Ambon sesak dengan kendaraan dan orang. Kepadatan terjadi di ruang pemeriksaan tiket oleh petugas.

BACA JUGA:

Cabuli Siswi SD, Petani di Buru Selatan Ditangkap Polisi – sentraltimur.com

Pemerintah Naikkan HET Minyak Goreng, Anggota DPR RI Mulyanto Sebut Kebijakan Amatiran – kliktimes.com

Antrean panjang terjadi hingga para calon penumpang saling desak-desakan. Kondisi itu membuat para calon penumpang dan para buruh beberapa kali terlibat adu mulut.

Kantor Kesyabandaraan dan Otoritas Pelabuhan Kelas I Ambon mencatat, sebanyak 3.240 penumpang yang meninggalkan Pelabuhan Ambon menggunakan tiga kapal tersebut.

  • Bagikan